Mahasiswa Politeknik Negeri Medan (Polmed) Program Studi Akuntansi untuk kesekian kalinya kembali menunjukkan prestasi keilmuannya dalam bidang Akuntansi yang tidak diragukan lagi secara nasional, hal ini terbukti pada kegiatan Sumatera Accounting Competition (SAC 2023) yang berhasil meraih JUARA II untuk Lomba Cerdas Cermat yang dilaksanakan di Universitas Riau dengan mengusung tema “Build Credible and Professional Accountant Talent to Support the Realization of Indonesia Emas 2045”. Minggu, (10/9/2023).
Tim Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Medan yang terdiri dari Swadek Kesuma Putra, Ayumi Yuko, dan Nesti Yani Gultom, melalui pendampingan dari Kaprodi Akuntansi, Jojor Lisbet Sibarani, S.E., M.Si., Pelatihan dari Dosen yakni Raya Puspita Sari Hasibuan, S.E., M.Si., Dr. Ilham Hidayah Napitupulu, S.E., M.Si., Rizki Syahputra , S.E., M.Si., serta Indri Dithisari, S.E., M.Si.
Saat diwawancarai, Ketua Jurusan Akuntansi, Marlya Fatira AK, S.E., M.Si, merasa bangga atas prestasi yang diraih oleh ke tiga mahasiswa Prodi Akuntansi. Beliau juga menyampaikan “terima kasih atas kerja keras tim yang berhasil memperoleh juara, sekaligus mengharumkan nama Politeknik negeri Medan dikancah Nasional. Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi adik adik mahasiswa lainnya untuk berkarya”
Tim Polmed berhasil meraih juara bersaing dengan 72 peserta dari 24 perguruan tinggi di Indonesia. Keberhasilan Tim mahasiswa Prodi Akuntansi Politeknik Negeri Medan ini terwujud setelah melalui proses sejak babak penyisihan dimulai sejak bulan Juli 2023 hingga akhirnya pada 4 September 2023, terpilih 5 (lima) tim dari Universitas Riau, Politeknik Negeri Medan, dan Universitas Islam Negeri Riau, Universitas Negeri Andalas untuk masuk ke babak final. Dalam tahap ini Politeknik Negeri Medan menjadi satu-satunya tim dari perguruan tinggi vokasi yang berhasil masuk ke grand final.
Saat Pelaksanaan Grand Final pada tanggal 9 September 2023 lalu, kembali dilakukan kompetisi keilmuan untuk memperoleh Juara I dan berhasil diraih oleh tuan rumah kegiatan SAC 2023, yaitu Universitas Riau, Juara II diraih oleh Politeknik Negeri Medan dan Juara III diraih oleh Universitas Negeri Andalas.