Untuk selalu menjadi Perguruan Tinggi terbaik, Politeknik Negeri Medan (Polmed) selalu mengedepankan kualitas Perguruan Tinggi yang semakin bermutu dan relevan.
Salah satu bentuk pertanggungjawaban Polmed dalam bidang pendidikan, yaitu melakukan kerja sama dengan Higher Education Leadership and Management (HELM) yang difokuskan pada peningkatan kualitas pembelajaran pada mahasiswa juga kualitas staf pengajar.
“Untuk tahun ini kami mengharapkan kepada tim HELM agar dapat membantu merealisasikan rencana kerja, diantaranya membentuk kurikulum yang dipersiapkan dapat memperhatikan masyarakat, mendirikan tempat uji kompetensi, serta pembelajaran dan kemampuan baik dalam berkomunikasi, berbahasa, dan menulis agar mampu bersaing dalam Asean Economic Community (AEC)” demikian disampaikan M. Syahruddin, S.T., M.T. selaku Direktur Politeknik Negeri Medan di Gedung Z Politeknik Negeri Medan, Kamis (29/1/2015)
Selain itu Direkrtur Politeknik Negeri Medan juga berharap agar HELM dapat membantu dalam peningkatan Akreditas yang semula Nasional menjadi Internasional.