Seleksi Tulis Bersama Diikuti 62 PTN

JAKARTA, KOMPAS.com – Seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri yang dilakukan secara tertulis akan diikuti 62 PTN. Pendaftaran seleksi ini akan dimulai April 2013 dan bisa diikuti siswa lulusan tahun 2011, 2012, dan 2013. Pada tahun-tahun sebelumnya, seleksi tertulis masuk PTN ini dinamakan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). Tahun 2013, SNMPTN merupakan nama jalur undangan yang dulunya Penelusuran Minat dan Kemampuan (PMDK). Sebagai gantinya, seleksi tertulis dinamakan Seleksi Bersama Masuk PTN (SBMPTN). Akhmaloka, Ketua Umum SNMPTN sekaligus Ketua Umum Panitia SBMPTN 2013, Bandung, Senin (4/3), menjelaskan, SBMPTN merupakan inisiatif para rektor PTN yang tergabung dalam Majelis Rektor PTN Indonesia. SBMPTN tidak disubsidi pemerintah sehingga pendaftar dikenai biaya.

Berita selengkapnya : disini

Cart

Tidak ada produk di keranjang.

X