Politeknik Negeri MedanPoliteknik Negeri MedanPoliteknik Negeri Medan

Polmed Lepas 119 Mahasiswa Peserta MSIB Batch 6

Sebanyak 119 mahasiswa terpilih untuk mengikuti program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Angkatan 6 Tahun 2024. Polmed dengan bangga melepas para mahasiswa yang berhasil lolos pada program MSIB dengan menyelenggarakan acara pembekalan dan pelepasan peserta MSIB Angkatan 6 di Aula Gedung Direktorat Politeknik Negeri Medan, Rabu, 21/2/2024.

Pada kegiatan pelepasan tersebut, Wakil Direktur Bidang Akademik, Agus Edy Rangkuti, S.E.,M.Si., turut menyampaikan “Pelepasan ini bukanlah akhir dari perjalanan, namun awal dari babak baru dalam kehidupan profesional kalian. Kalian telah membuktikan ketangguhan, kecerdasan, dan ketekunan selama proses belajar di Polmed, dan saya yakin kalian siap untuk menghadapi tantangan dunia bisnis internasional.”

Direktur Polmed, Dr. Ir. Idham Kamil, S.T., M.T., turut menambahkan “dengan bangga dan penuh apresiasi saya ucapkan kepada para mahasiswa yang berhasil lolos pada program MSIB angkatan 6, keberhasilan adik adik mahasiswa merupakan hasil dari kerja keras, dan kemampuan yang luar biasa. Prestasi ini tidak hanya membanggakan diri kalian sendiri, tetapi juga menginspirasi teman-teman mahasiswa lainnya. Semoga prestasi ini menjadi pijakan awal menuju pencapaian yang lebih gemilang di masa depan.”

Senada dengan itu, Koordinator MSIB Polmed, Udur 1 Januari, S.T., M.T., melaporkan, “Dari 700 mahasiswa Politeknik Negeri Medan yang mendaftar pada program MSIB, sebanyak 119 yang berhasil lolos, sehingga mencatat persentase kelulusan sebesar 15%. Pada program magang MSIB terserap sebanyak 36 mahasiswa, dan pada program studi independen MSIB terserap sebanyak 83 mahasiswa. Program ini berlangsung selama 6 bulan atau satu semester dengan konversi satuan angka kredit (SKS) hingga 20 sks.”

Magang Bersertifikat Studi Independen (MSIB) ini dibagi dalam dua kegiatan yakni, pertama Magang Bersertifikat, dimana pada program ini mahasiswa langsung magang di perusahaan-perusahaan. Kedua Studi independent yaitu mahasiswa berkegiatan secara online pada perusahaan start-up.

Program MSIB ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk melakukan magang atau kursus dengan proyek akhir diperusahaan kelas dunia. Melalui bimbingan mentor profesional, mahasiswa didorong untuk memecahkan masalah nyata dan mengasah keterampilan kerja. MSIB memfasilitasi pengalaman terjun langsung ke dunia industri untuk para mahasiswa sekaligus menyediakan calon talenta yang siap masuk dunia kerja.

Jumlah mahasiswa yang lolos MSIB Angkatan 6 ini mengalami peningkatan dari Angkatan 5 sebelumnya. Tahun Angkatan 5 mahasiswa yang lolos MSIB sebanyak 70 orang.
Mahasiswa Magang Bersertifikat Batch 6 lolos di 9 Mitra, dengan 3 mitra penerima terbanyak yaitu PT Bank BTPN Syariah Tbk (12 orang), PT. Pancaran Kemilau Sejahtera (12 orang), dan PT.PLN (Persero) (4 orang).
Sedangkan mahasiswa Studi Independen Batch 6 lolos di 35 Mitra, dengan 3 Perusahaan penerima terbanyak yaitu PT. Neosia Pratama Indonusa (19 orang), PT. Kinema Systrans Multimedia (6 orang), dan PT. Mandutama Multisarana Teknik (5 orang).

Cart

Tidak ada produk di keranjang.

X